Sunday, June 29, 2014

Mengenal Tempe dan Tahu

[caption id="attachment_1694" align="alignnone" width="300"]tahu-dan-tempe tahu-dan-tempe[/caption]

Ada suatu masa menyantap tahu dan tempe dianggap kurang bergengsi. Namun, tren hidup sehat membuat orang menengok kembali ke tahu dan tempe. Apalagi hasil penelitian mutakhir memastikan tahu dan tempe merupakan sumber protein nabati yang unggul. Kandungan proteinnya tinggi, tahu 8-12% dan tempe 18,3%. Baik tahu maupun tempe mengandung mineral, kalsium, kalium, fosfor, vitamin B kompleks (thiamin, riboflavin, dan terutama vitamin B12); serta vitamin E. Terutama tempe mengandung asam lemak omega-3 yang berkhasiat menurunkan kolesterol, membantu menyembuhkan penyakit tekanan darah tinggi, dan mencegah terbentuknya tumor.

No comments:

Post a Comment