Sunday, December 21, 2014

Resep Sayur Kare

[caption id="attachment_5510" align="alignnone" width="209"]sayur-kare sayur-kare[/caption]

Sayur Kare


Bahan:
250 g daging sapi, rebus sampai empuk, potong dadu 2 x 2 x 2 cm
250 g kentang, potong dadu 2 x 2 x 2 cm
300 g kol, potong persegi 2 x 2 cm
50 g soun, rendam dalam air panas sampai matang lalu tiriskan
1 liter santan dari 1 butir kelapa
1 sendok makan air asam
minyak untuk menumis

Haluskan:
10 butir bawang merah
3 siung bawang putih
6 butir kemiri
1 sendok teh ketumbar
1 cm lengkuas
3 cm kunyit
2 sendok makan gula merah
2 sendok teh garam

Cara membuat:

  1. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan daging, kentang dan kol, masak sampai kentang setengah matang.

  2. Masukkan santan dan soun, masak sampai semua bahan matang, sambil sekali-sekali diaduk supaya santan tidak pecah. Sebelum diangkat. tambahkan air asam secukupnya dan biarkan mendidih sekali lagi.

  3. Sajikan hangat. Isi: kuah = 1:1½.


untuk 8 orang

No comments:

Post a Comment